04/04/2010

Sendratari Ramayana



Sendratari Ramayana (Ramayana Ballet) adalah Pertunjukan seni tari yang mengisahkan tentang perjalanan hidup Rama dan kisah cintanya dengan Shinta. Pertunjukan ini diangkat dari pahatan-pahatan yang ada di setiap candi di Kompleks Candi Prambanan. Ditampilkan di Panggung Terbuka Ramayana dan Panggung Tertutup Trimurti, Kompleks Candi Prambanan, Yogyakarta.

Sendratari Ramayana dipentaskan dalam 4 episode, dimana setiap malamnya ditampilkan 1 episode. Pertunjukan dimulai jam 19:30 sampai jam 21:30 selama 4 malam dibawah sinar bulan purnama setiap bulan, yaitu dari bulan Mei hingga bulan Oktober. Sedangkan cerita penuh (full story) dipentaskan di Panggung Tertutup Trimurti setiap hari Selasa, Rabu, dan Kamis.

Ini ada link sedikit cuplikan Sendratari Ramayana yang aku ambil dari Youtube. Cekidot: Video

Sudah tak sabar menunggu awal bulan Mei, ke Yogya, nonton Sendratari Ramayana bareng temen-temen Sasindo '09 hehe.

ritz